1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya

Yunani dan Turki Tingkatkan Kerjasama

23 Januari 2008
https://p.dw.com/p/Cwnd

ANKARA : PM Yunani Costas Karamanlis dalam kunjungannya ke Turki, bersama PM tuan rumah Recep Tayip Erdogan mengumumkan, akan meningkatkan kerjasam kedua negara. Yunani juga mendukung masuknya Turki menjadi anggota Uni Eropa. Akan tetapi pemerintah di Ankara harus menghormati hukum internasional dan hak-hak warga minoritas. Erdogan mengatakan, kini terbuka peluang bagi kedua negara untuk menjalin kerjasama di bidang ekonomi, militer dan kebudayaan. Selain itu kedua negara harus dapat memecahkan sengketa bilateralnya.