1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya

Turki Terima Kompromi Uni Eropa

3 Oktober 2005
https://p.dw.com/p/CMyf

LUXEMBURG/ANKARA : Negara Uni Eropa dan Turki menyepakati mandat untuk dimulainya perundingan keanggotaan. Pemerintah di Ankara mengumumkan, mereka menerima sebuah kompromi yang ditawarkan 25 negara Uni Eropa. Menteri luar negeri Turki, Abbdullah Güll berangkat ke Luxemburg, untuk membuka secara resmi perundingan dengan para menteri luar negeri Uni Eropa. Setelah perundingan secara marathon selama 20 jam, Austria dan Siprus petang tadi menyatakan bersedia mengubah sikapnya. Dalam usulan kompromi, aspek kesiapan Uni Eropa menerima Turki sebagai anggota, kini lebih ditonjolkan.