1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya

Timor Leste Tetap Tegang

27 Februari 2007
https://p.dw.com/p/CKiZ
DILI : Situasi di Timor Leste dilaporkan tetap tegang. Pasukan keamanan internasional terus memburu komandan milisi bersenjata Alfredo Reinado dan anggota kelompoknya. Pasukan Australia telah mengepung kawasan Same di selatan Dili, yang diduga tempat persembunyian Reinado. Presiden Timor Leste, Xanana Gusmao menuduh kelompok milisi Reinado bertanggung jawab atas pecahnya kerusuhan sipil yang menewaskan hampir 40 orang belum lama ini. Indonesia telah menutup perbatasannya ke Timor Timur sejak hari Minggu lalu.