1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya

Thailand Kembali Miliki Parlemen

12 Oktober 2006
https://p.dw.com/p/CLJk

Bangkok : Tiga minggu setelah kudeta militer, Thailand kembali memiliki sebuah parlemen. Anggota sidang nasional dipilih oleh para jenderal yang menurunkan Perdana Menteri Thaksin Shinawatra dari posisinya. Radio di Thailand memberitakan Raja Bhumibol telah memberikan persetujuannya. Sidang nasional bertugas untuk memperbaiki konstitusi negara tersebut. Pemilihan umum akan dilakukan tahun depan.