1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya

Rencana Pertajam Aturan Anti Teror Diprotes

15 Oktober 2005
https://p.dw.com/p/CMvb

JAKARTA : Para tokoh Muslim dan kelompok pembela hak asasi, memprotes rencana pemerintah Indonesia, untuk mempertajam undang-undang anti terror, menyusul terjadinya serangan bom Bali kedua. Dengan itu, pemerintah dinilai akan kembali ke sistem diktator Suharto, dimana aparat keamanan memiliki kekebalan hukum, dan dapat melakukan tindakan sewenang-wenang terhadap masyarakat sipil. Sementara itu dari Kupang dilaporkan, polisi menangkap dua orang yang dicurigai terkait serangan bom Bali, ketika berusaha menyebrang ke Australia menggunakan perahu nelayan. Salah seorang diantaranya mirip teroris yang paling dicari-cari Dr.Azahari.