1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya

Papandreou Batalkan Referendum

3 November 2011

20 negara industri dan ambang industri terpenting memulai KTT di Cannes. Pertemuan kali ini diselimuti masalah yang tengah dialami Yunani. PM Yunani mendapat desakan untuk tidak menggelar referendum.

https://p.dw.com/p/134oX
PM Yunani Giorgos PapandreouFoto: dapd

Rabu malam (2/11), kanselir Jerman Angela Merkel dan Presiden Perancis memberikan ultimatum kepada perdana menteri Yunani. Referendum harus menyetujui persyaratan paket bantuan Eropa hingga awal Desember atau keluar dari zona negara pengguna mata uang Euro. Giorgos Papandreou mengatakan, ia tidak pernah bermaksud menggelar referendum mengenai penggunaan Euro, melainkan memperoleh persetujuan rakyat Yunani tentang rencana dana talangan.

Kamis (3/11), Papandreou bahkan menambahkan ia akan membatalkan rencana referendum tersebut jika pihak oposisi setuju untuk mendukung paket bantuan di parlemen. Juru bicara pemerintah di Athena mengatakan, perdana menteri siap untuk membicarakan pembentukan pemerintah transisi. Papandreou tidak akan mengundurkan diri. Ia akan menantikan terlebih dahulu hasil dari pembicaraan tersebut. 

Menteri keuangan Yunani Evangelos Venizelos kemudian mengumumkan bahwa negaranya tidak akan melaksanakan referendum tersebut. Venizelos menuntut pemerintah untuk memutuskan secara resmi pembatalan referendum dan melakukan semua hal yang diperlukan agar rencana bailout bisa berjalan sesuai rencana semula. Namun, ini tidak berarti drama politik telah berakhir bagi Papandreou. Jumat malam (4/11) waktu setempat, ia harus berhadapan dengan mosi kepercayaan di parlemen.

Masalah Yunani juga membayangi KTT G20 yang dimulai secara resmi hari Kamis (3/11). Krisis zona negara pengguna mata uang Euro menjadi sorotan. Para peserta mengutarakan keinginan untuk menemukan solusi bersama. Dukungan mungkin bisa diperoleh dari Amerika Serikat.

Presiden Barack Obama menjanjikan solidaritas Amerika dalam krisis hutang Eropa. "Aspek terpenting selama dua hari adalah usulan solusi krisis keuangan Eropa. Saya setuju dengan Sarkozy, bahwa Uni Eropa mengambil beberapa langkah penting. Kami juga akan membicarakan situasi di Yunani. Amerika Serikat akan tetap menjadi mitra Eropa dalam mengatasi semua tantangan ini."

Obama sendiri sangat membutuhkan dorongan pertumbuhan global. Ini diharapkan bisa terwujud dari KTT G20 di Cannes. Tujuannya, agar Amerika Serikat tidak terjatuh dalam resesi di tengah-tengah kampanye pemilihan presiden tahun depan. Usai berbicara dengan Obama, kanselir Jerman Angela Merkel juga berusaha membahas agenda global sesungguhnya dari KTT G20 kali ini. "Mungkin ada kesempatan bagi G20 selama pertemuan dua hari ini untuk tidak hanya membicarakan Eropa, tetapi juga masalah lain di dunia."

Selanjutnya, kepala negara dan pemerintahan 20 negara ekonomi terpenting di dunia akan merundingkan rencana aksi bagi pertumbuhan dan pekerjaan yang telah lama direncanakan. Serangkaian program bagi pengawasan pasar keuangan yang lebih baik, pengurangan hambatan perdagangan dan sistem mata uang dunia yang lebih fleksibel juga harus dipersiapkan di Cannes.

Daniel Scheschkewitz,ap,rtr/ Vidi Legowo-Zipperer

Editor: Renata Permadi