1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya
SosialIndonesia

Instalasi Sinyal LRT Jabodebek Sudah 100%

Detik News
4 Juli 2022

Saat ini pemasangan persinyalan pada pusat operasi dan kontrol LRT Jabodebek dikabarkan nyaris rampung.

https://p.dw.com/p/4DbRZ
Pembangunan LRT Jabodebek
Foto: detikcom

PT Len Industri (Persero) ikut mempersiapkan operasional LRT Jabodebek. Len mendapatkan tugas menyelesaikan pemasangan persinyalan di sepanjang 44 km jalur LRT Jabodebek. 
 

Mengutip keterangan dari akun YouTube PT Len Industri, saat ini pemasangan persinyalan pada pusat operasi dan kontrol LRT Jabodebek nyaris rampung. Sementara pemasangan sistem persinyalan di jalur utama dan di 31 kereta LRT Jabodebek sudah tuntas 100%. 
 
"Len telah 98% menyelesaikan pemasangan persinyalan di OCC atau Pusat Operasi & Kontrol LRT Jabodebek. 100% memasang sistem persinyalan di jalur utama: lintas 1 Cibubur-Cawang; Lintas 2 Cawang-Dukuh Atas; dan Lintas 3 Cawang-Jatimulya. 100% memasang sistem persinyalan di 31 kereta LRT Jabodebek," bunyi keterangan tersebut, ditulis Senin (4/7/2022). 
 

LRT Jabodebek sendiri bakal beroperasi perdana pada tahun 2023. Rencana ini mundur dari sebelumnya Agustus 2022. 
 
LRT Jabodebek mulanya ditargetkan mulai operasi Agustus 2022. Namun, karena adanya dinamika di lapangan maka rencana berubah. 
 
Sebelum resmi beroperasi LRT harus melewati pengujian lagi yaitu Site Acceptance Test (SAT) atau pengujian performa di lokasi serta Trial Running. 
 
Pada November 2020 lalu pernah dilakukan uji coba penggunaan sistem persinyalan LRT Jabodebek dengan kereta melalui lintas Stasiun TMII - Stasiun Harjamukti. Pengujian itu dimaksudkan untuk menguji sistem operasi manual sebagai fase awal untuk mempersiapkan sistem operasi otomasi (driverless). 
 
Persinyalan LRT Jabodebek menggunakan TrainGuard MT Signalling System dari Siemens dan Len Industri yang melakukan pemasangan semua perangkat persinyalan, serta menyuplai produk dan perangkat seperti power supply system untuk persinyalan, sistem pengkabelan indoor dan outdoor persinyalan, perangkat emergency train stop, dan perangkat luar persinyalan lainnya. 
 

Ia mengatakan, software yang akan digunakan perlu penyesuaian sehingga operasi pertama LRT Jabodebek ditargetkan tahun depan.

Baca selengkapnya di: Detik News

 Instalasi Sinyal LRT Jabodebek di Lintasan dan Kereta Sudah 100%