1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya

KTT Uni Eropa Mencari Kompromi

22 Juni 2007
https://p.dw.com/p/CKD3

BRÜSSEL:

Kanselir Jerman dan pimpinan Dewan Uni Eropa Angela Merkel dalam pertemuan puncak di Brüssel berusaha mencapai kesepakatan, tanpa Polandia. Jurubicaranya Ulrich Wilhelm menjelaskan, Angela Merkel akan mengusulkan kepada Kepala negara dan pemerintahan untuk memutuskan rencana pembaruan Uni Eropa, dengan menentang keinginan Polandia. Dengan demikian ia memberikan reaksi terhadap usulan kompromi yang disampaikannya mengenai sistem pemungutan suara dalam dewan pengambil keputusan Uni Eropa, yang ditolak Polandia. Perdana Menteri Polandia Jaroslaw Kaczynski menandaskan ancamannya menggunakan hak veto untuk menentang rencana pembaruan perjanjian Uni Eropa.