1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya

Korea Selatan siap negosiasi dengan penculik

22 Juli 2007
https://p.dw.com/p/CK57
SEOUL: Masih terkait dengan berita sebelumnya. Sehubungan dengan penculikan 23 warga Korea Selatan di Afghanistan hari Kamis lalu, pemerintahan di Seoul menyatakan telah berhubungan dengan pihak penculik. Demikian dilaporkan Kantor Berita Yonhap di Seoul. Dalam sebuah ceramah televisi, Presiden Roh Moo Hyun menuntut agar warga Korea yang diculik ini segera dibebaskan. Disamping itu ia mengisyaratkan bahwa Korea Selatan siap bernegosiasi. Di pihak Taliban, Kari Jussif Ahmadi yang mengaku jurubicara kelompok itu, menuntut penukaran para sandera itu dengan anggota Taliban yang ditahan. Kelompok Taliban mengancam akan membunuh semua sandera, bila sampai hari Minggu tuntutan itu tidak terpenuhi. Sebelumnya, jurubicara Taliban ini juga menuntut penarikan sekitar 200 tentara Korea Selatan dari Afghanistan.