1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya

Jam Malam di Myanmar Dicabut

21 Oktober 2007
https://p.dw.com/p/CJ5P
YANGUN: Pemerintah militer di Myanmar mencabut sepenuhnya jam malam, yang diberlakukan segera setelah aksi protes akhir September lalu dipukul mundur. Demikian laporan kantor berita. Selain itu, larangan untuk berkumpul dan mengadakan rapat di Yangun juga dihapus. Sebelumnya, junta militer kembali menawarkan pembicaraan dengan pemimpin oposisi Aung San Suu Kyi yang berada dalam tahanan rumah. Namun demikian, pemerintah mengingatkan Suu Kyi akan syarat diadakannya pembicaraan, yaitu Suu Kyi harus menyatakan penolakan atas sanksi dunia internasional terhadap Myanmar. Sementara itu, AS mempertajam sanksinya terhadap negara itu. Pemerintah AS membekukan rekening lainnya milik anggota junta militer Myanmar di sejumlah bank Amerika.