1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya

Iran Lakukan Tekanan terhadap Uni Eropa

31 Juli 2005
https://p.dw.com/p/CNFX

TEHERAN:

Iran mengemukakan akan menghentikan program pemerkayaan uraniumnya dan melanjutkan perundingan dengan Uni Eropa mengenai program atomnya. Tetapi bila Jerman, Perancis dan Inggris sebagai jururunding UE sampai hari Minggu ini tidak mengajukan usul mengenai penyelesaian sengketa atom itu, maka Irak akan memulai lagi pengayaan uranium dalam jumlah terbatas. Demikian dikemukakan seorang jurubicara Dewan Keamanan Nasional di Teheran. Sejak bulan Desember lalu Jerman, Perancis dan Inggris berunding dengan Iran mengenai program atomnya. Ketiga negara itu hendak mengupayakan agar Teheran menghentikan seluruhnya pemerkayaan uranium dan memberikan jaminan, bahwa program atom Iran hanyalah untuk kepentingan sipil. Sebagai imbangannya pemerintah Iran mengharapkan usulan bagi peningkatan kerjasama di bidang politik dan ekonomi.