1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya

Inggris Deportasi Perencana Pembunuh Eksil Rusia

19 Juli 2007
https://p.dw.com/p/CK60

LONDON: Polisi Inggris menyatakan telah menangkap dan mendeportasi seorang pria dengan tuduhan merencanakan pembunuhan terhadap milyarder Rusia yang hidup dalam pengasingan, Boris Berezovsky. Pernyataan itu disampaikan di tengah memanasnya ketegangan antara London dan Moskow. Berezovsky menuduh Presiden Rusia Vladimir Putin memerintahkan pembunuhan terhadap dirinya dan terhadap mantan agen rahasia Alexander Litvinenko yang tewas keracunan radio aktif. Duta Besar Rusia di Lodon mengatakan, pemerintahnya tidak mendalangi rencana pembunuhan apapun yang dituduhkan. Moskow dan London berselisih setelah Rusia menolak untuk menyerahkan Andrei Lugovoy, tersangka utama dalam tewasnya Litvinenko. Awal pekan ini Inggris menambah tekanan dengan memulangkan empat diplomat Rusia. Moskow mengancam akan membalas.