1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya

Blair serukan debat reformasi Uni Eropa

7 Juni 2005
https://p.dw.com/p/CNMs

LONDON : PM Inggris Tony Blair menyerukan debat menyeluruh, menyangkut reformasi ekonomi di Uni Eropa. Hanya dengan itu, rakyat yang skeptis dapat diyakinkan, kata Blair dalam wawancara dengan surat kabar “Financial Times“. Blair juga menilai, konstitusi Uni Eropa merupakan sebuah langkah realistis untuk maju ke depan. Ia tidak menangguhkan rencana referendum, dengan maksud mengakhiri proyek tsb. Setelah penolakan dalam referendum di Perancis dan Belanda, diperlukan sebuah perdebatan serius menyangkut haluan masadepan Eropa, demikian penegasan Blair.