1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya

Ancaman Teror Terhadap AS Di Jerman Dilaporkan Meningkat

21 April 2007
https://p.dw.com/p/CKU9

BERLIN: Karena meningkatnya ancaman teror, AS memperketat pengamanan berbagai instansinya di Jerman dan mengimbau warganya agar lebih waspada. Menteri dalam negeri Jerman Wolfgang Schäuble membenarkan hal tsb. Pihak yang berwenang di kedua negara juga meningkatkan kontak, demikian Schäuble. Tetapi Kementrian Dalam Negeri Jerman tidak menanggapi spekulasi mengenai adanya rencana serangan dari teroris Irak. Harian "Tagesspiegel" di Berlin melaporkan, kelompok teror Irak, Ansar-al-Sunna merencanakan serangan terhadap lembaga-lembaga AS di Jerman selatan. Dikatakan, peringatan dari dinas rahasia AS telah diterima pihak yang berwenang Jerman bulan April ini.