1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya

20 Tahun Internet

13 Maret 2009

Awalnya yang menggunakannya adalah militer AS, kemudian beberapa peneliti. Sekarang? Seluruh dunia! Internet bulan Maret ini berumur 20 tahun! Dalam 20 tahun terakhir, internet sudah mengalami banyak perkembangan.

https://p.dw.com/p/HBQk
Gambar simbol internet dengan globus


20 tahun yang lalu, di bulan Maret 1989 dimulailah perkembangan bagi apa yang disebut internet. Sejak mulai ditemukan, internet mengalami perkembangan yang sangat cepat. Saat ini lebih dari 1,3 milyar orang di seluruh dunia menggunakan jaringan internet. Itu setidaknya perkiraan para pakar.

Jaringan untuk Kebutuhan Sendiri

20 Jahre World Wide Web Tim Berners-Lee in Helsinki
Tim Berners-Lee mendapat penghargaan "Millenium Technology Prize" tahun 2004 lalu untuk penemuannya.Foto: picture-alliance/ dpa

Internet sebagai sarana berkomunikasi sebenarnya jauh lebih tua lagi dari 20 tahun. Sudah sejak pertengahan 60an dibangun fondasi bagi bangunan internet yang kita kenal sekarang. Ketika itu, militer AS ingin mempunyai jaringan yang terdiri dari komputer, di mana tukar-menukar data dapat berjalan dengan aman. Transportasi data juga harus tetap berfungsi, walaupun ada serangan bom atom. Hasilnya adalah "Arpanet“, sebuah jaringan yang awalnya hanya menghubungkan sejumlah kecil komputer.

Setelah itu internet terus berkembang, tetapi hanya di belakang layar dan tidak diketahui orang. Terutama universitas-universitas dan para peneliti menggunakan jaringan ini untuk kepentingan sendiri. Banyak orang menganggap sarana ini berguna, karena untuk pertama kalinya mereka dapat melakukan komunikasi antar negara tanpa kesulitan.

20 Jahre World Wide Web Symbolbild
Gambar simbol World Wide Web, komputer yang menampilkan gambar dunia.Foto: AP Graphics

Namun demikian, waktu itu orang harus mengerti sepenuhnya cara penggunaan jaringan tersebut. Semua perintah untuk transpor data diberikan dalam tulisan yang sulit dimengerti. Berpindah-pindah dari satu negara ke negara lainnya hanya dengan mengklik "mouse" ketika itu sama sekali belum dapat dibayangkan.

Penelitian di Swiss

Itu semua baru berubah dengan adanya penelitian oleh Tim Berners-Lee. Di tahun 80an ia bekerja di pusat penelitian nuklir CERN di Swiss. Ketika itu ia tidak memiliki sarana untuk menunjukkan hasil penelitiannya secara cepat dan sederhana kepada masyarakat umum. Itulah yang sekarang sangat mudah dilakukan melalui "World Wide Web“.

Jadi mulai tahun 1989 Tim Berners-Lee mengembangkan segala sesuatu yang diperlukan untuk membuat sebuah tampilan internet yang dapat dibuka berkali-kali. Ia membuat program bagi "web server" yang pertama, yaitu tempat penampungan data bagi sebuah situs.

Internetcafe in Shanghai
Kedai kopi dan internet di Shanghai, CinaFoto: Picidae

Tim Berners-Lee adalah orang yang menciptakan program spesial untuk membuka situs internet, yang disebut "browser". Selain itu, ia mendapat ide untuk menghubungkan satu dokumen dengan dokumen lainnya. Dengan demikian terciptalah apa yang disebut "links".

Sekarang Sangat Populer

Saudi Arabien Frauen Internetcafe
Dua perempuan di warnet spesial untuk perempuan di Riyadh, Arab SaudiFoto: AP

Bagaimana penggunaan internet di masa kini? Pada prinsipnya sekarang internet berfungsi sama seperti 20 tahun yang lalu. Tetapi ada perbedaan yang sangat jelas. Sekarang di internet ada elemen-elemen yang multimedial. Yaitu musik, foto, berbagai grafik, video dan permainan. Semua itu, 20 tahun yang lalu belum bisa dibayangkan.

Tim Berners-Lee tidak menjadi kaya karena penemuannya ini. Tahun 1993 internet dibebaskan dari biaya apapun. Dengan demikian, internet ketika itu dihadiahkan kepada masyarakat umum. Tetapi nampaknya itulah kunci keberhasilannya. Jika peneliti itu meminta biaya penggunaan yang tinggi, kemungkinan besar internet tidak akan sepopuler seperti saat ini. (ml)